Mata Pelajaran : PKN
Penerapan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
Pancasila mengatur hubungan antara manusia dengan Tuhan, dengan masyarakat, dan dengan
lingkungannya.
1. Ketuhanan yang Maha Esa
2. Kemanusiaan yang adil dan beradab
3. Persatuan Indonesia
4. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan
dalam permusyawaratan atau perwakilan
5. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
Pengamalan Sila Pancasila:
1) Sila Pertama
Ketuhanan yang Maha Esa
Lambang: Bintang
Contoh:
· Me nghormati orang yang berbeda agama
· Menjalankan kewajiban umat beragama
· Tidak mengganggu/mencela umat beragama lain
· Menjaga kerukunan antar umat beragama.
2) Sila Kedua
Kemanusiaan yang adil dan beradap
Lambang: Rantai
Contoh:
· Menghomati hak asasi manusia
· Tidak membeda-bedakan teman
· Mengembangkan sikap peduli dan gotong royong
3) Sila Ketiga
Persatuan Indonesia
Lambang: Pohon beringin
Contoh:
· Cinta tanah air
· Mengutamakan persatuan
· Rela berkorban demi kepentingan bangsa
4) Sila Keempat
Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmah kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan
Lambang: Kepala banteng
Contoh:
· Mengutamakan musyawarah untuk menyelesaikan masalah
· Tidak memaksakan pendapat/kehendak
· Menghormati pendapat orang lain
· Melaksanakan dan mentaati hasil musyawarah
· Mengutamakan semangat kekeluargaan
· Mengutamakan kepentingan umum di atas kepentingan pribadi
5) Sila Kelima
Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
Lambang: Padi dan kapas
Contoh:
· Bersikap adil terhadap sesama
· Menjaga keseimbangan hak dan kewajiban
· Suka bekerja keras
· Menghargai hasil karya orang lain
· Suka menolong
· Menghormati hak orang lain
Kerjakan latihan soal dibawah ini klik link dibawah ini :
https://forms.gle/CirGeAXihhvKfigt7
Tidak ada komentar:
Posting Komentar